ilustrasi gambar Okezone.com


Peran baterai dalam kamera sangatlah vital, perlu strategi dan manajemen yang baik agar baterai dapat bertahan lama dan awet ketika dipakai. Jangan sampai baterai sekarat disaat- saat penting atau ketika sedang bepergian ke tempat yang tidak menyediakan sumber listrik seperti motret di gunung, hutan, dan tempat-tempat ekstrim lainnya.
Ada beberapa cara yang dapat dilakukan guna menghemat penggunaan baterai agar bisa tahan lama, berikut tipsnya :

1. Gunakan Manual Fokus dalam Memotret
Cara ini bisa dibilang ampuh untuk menekan pengunaan daya baterai dan membuat konsumsi baretai tidak boros, dengan mematikan fitur auto fokus pada kamera kita bisa menghemat baterai beberapa persen. Karna setiap kali menekan tombol sutter, lensa pada kamera  akan mencari fokus dan membutuhkan daya baterai yang cukup banyak.

2. Hindari penggunaan Flash 
Flash internal pada kamera sangat memakan daya, karna itu dari pada mengunakan flash lebih baik naikan ISO. Memang jika menaikan ISO terlalu tinggi dapat menyebabkan noise pada foto, tapi dari pada pulang lebih awal tanpa foto akan lebih bijak menaikan ISO.

3. Selektif
Jika tujuan kita untuk menghemat baterai selaktif dalam memotret adalah salah satu caranya.Jika daya baterai berlimpah kita bebas memotret apapun namun jika hanya satu batretai yang adamemotretlah dengan fokus pada tujuan utama.

4. Matikan Image Stabilizer/Vibration Reduction
Fitur IS/VR ini berfungsi untuk mengurangi getaran/ shake dan membuat foto lebih tajam, namun fitur ini mengkonsumsi banyak daya baterai. Mematikan fitur ini dapat memperpanjang masa hidup kamera.

5. Matikan fitur Auto Review
Fitur ini menampilkan hasil foto di layar LCD ketika selesai memotret. Tapi jika dirasan tidak dibutuhkan bisa dimatikan dan dapat menambah masa pakai baterai sedikit lebih lama.

6. Matikan kamera
Terahir, bila selesai memotret kita bisa mematikan kamera agar daya  baterai bisa terjaga, walapun sudah ada fitur mati secara otomatis. Tapi dengan mematikan kamera ketika tidak digunakan terbilang lebih ampuh menghemat hingga beberapa persen.

Okeee sekian Tips Mengemat Baterai Kamera DSLR, apabila teman teman punya tips tersendiri dalam menghemat baterai silahkan coter-coter kolom komentar. Terima kasih telah membaca dan semoga bermanfaat.
Salam Fotografi :)
Ilustrasi foto dari Google.com

Merawat kamera digital adalah sebuah kewajiban bagi seorang fotografer sobb, jangan sampai kamera kita kotor atau tumbuh jamur, apa lagi harga kamera yang relatif mahal sangat disayangkan sekali jika sampai rusak. Berikut mimin share beberapa tips dan trik merawat kamera agar kondisinya tetap fit dan siap tempur.

Okee, ini dia tips dan trik merawat kamera, silahkan disimak :

1.   Jauhkan dari air dan basah

Penting sekali sobb untuk menjauhkan kamera kesayangan kita terhadap air, kecuali kamera itu memiliki fitur Waterproof. Air bisa merusak komponen digital kamera dan juga bisa memicu tumbuhnya jamur, wah bahaya sekali jika sampai tumbuh jamur.

2.   Recharge Batere 

Sebuah batere Lithium- Ion memiliki batas pakai kira-kira bisa bertahan hingga 500 kali siklus recharge sebelum kemampuannya menyimpan dayanya menurun, jadi daya tahan batere dapat berkurang tergantung dari seberapa banyak batere itu di recharge dan kadang minta diganti dengan yang baru.


3.   Bersihkan bodi dan lensa

Membersihkan bodi dan lensa setelah digunakan adalah hal yang perlu dilakukan, terutama ketika sehabis hunting ditempat yang tidak bersahabat. Hal ini dapat meminimalisir kerusakan dari kamera dan lensa. Perawatan bisa dilakukan dengan cleaning set, yang bisa terdiri dari lap lensa, lens pen, dan blower. Bersihkan kamera dan lensa dengan blower, kemudian lap dengan kain lembut. Salah satunya dengan menyemprotan cairan pembersih, sangat disarakan untuk menyemprotkan ke lap microfiber baru kemudian mengelap lensa hingga bersih.

4.   Mengganti Lensa

Salah satu hal yang perlu diperhatikan dalam merawat kamera adalah saat pengantian lensa. Kesalahan dalam melepas dan memasang kembali lensa dapat berakibat fatal, karna ketika lensa dilepas dari mulut kamera debu dan kotoran dapat masuk kedalam sensor kamera dan beakibat merusak. Untuk mengatasi hal itu pastikan saat penggantian lensa pada tempat yang kering, tidak berdebu dan bersih dari uap air, cairan kimia dll.

5.   Matikan kamera

Matikan kamera sebelum mengeluarkan batere atau memory card, mengapa perlu? Karena, didalam kamera memiliki komputer atau sirkuit kelistrikan dikhawatirkan dapat merusak komponen hardware dari kamera tersebut dan mungkin juga bisa menyebabkan kegagalan system bisa juga menyebabkan error. Jadi jangan coba-coba ya hehe.

6.   Motret di laut

Garam dilaut bersifat korosif walau tidak terkena air laut secara langsung, garam masih bisa terbawa bersama udara dan berpotensi menghasilkan karat serta merusak komponen kamera. Baiknya setelah hunting dilaut, lap kamera dan lensa dengan lap yang sudah dibasahi sedikit air dan lap kembali dengan lap kering.

7.   Simpan Kamera

Simpan lah kamera di tempat yang kering dan tidak terkena cahaya matahari langsung. Bisa juga menggunakan dry box atau bisa juga menggunakan silica gel untuk mengontrol kelembaban udara.


Demikian tips dan trik merawat kamera dan lensa DSLR, apabila ada pertanyaan jangan sungkan untuk meninggalkan komentar. apabila tulisan ini bermanfaat bagikan ke teman dan sahabat kalian terimakasih sudah membaca dan semoga bermanfaat :)


sumber: http://belfot.com/




Selamat malam teman- teman semua, pada pameran GALANI ke 3 kali ini KliseFotografi mengangkat sebuah tema yang menyangkut handphone, yupp “With Mobile Phone” Tema dari pameran kali ini.
Galani ini akan di mulai tanggal 30 Maret - 3 Aprl. Tempatnya di Lobi FDIKOM UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Jl. Ir H. Juanda No. 95 Ciputat Tangerang Selatan. Jadi jangan lupa dan sempatkan datang ya teman-teman. 
#Make A Picture And You Can Get Best Moment :)

Foto Galani ke 1 Klisefotografi










































Laman

klisefotografi. Diberdayakan oleh Blogger.